Most Visited

  • Pemulihan Akses Warga, Brimob Jambi Bangun Jembatan Darurat Antar Desa Kampung Tengah Timur dan Padang Landua

    • Admin News1
    • 15 Jan, 2026
  • Gratis Polres Kediri Kota Temukan dan Kembalikan Motor Hilang kepada Pemiliknya

    • Admin News1
    • 15 Jan, 2026
  • Polres Pacitan Gandeng Ipda Purnomo Rehabiltasi Lima ODGJ

    • Admin News1
    • 15 Jan, 2026

Tags

  • Food
  • Social
  • News
  • Political
  • Magazine
  • Child Abuse
  • Early Marriage

Follow Us

  • Author
  • Forum
  • Advertisement
  • Contact
    • Home
    • News
    • Nasional
    • Sport
    Friday, 16 Jan 2026
    • Home

    Respon Cepat 110 Polresta Sidoarjo Bongkar Arena Sabung Ayam di Ploso Krembung

    Kepolisian
    • Admin News1
    • Jan 05, 2026
    • 1 min read
    Respon Cepat 110 Polresta Sidoarjo Bongkar Arena Sabung Ayam di Ploso Krembung

    mitrainformasi.com -

    SIDOARJO - Komitmen Polresta Sidoarjo Polda Jatim memberantas segala macam bentuk judi terus dilakukan.


    Kali ini melalui Polsek Krembung membongkar arena sabung ayam di lahan persawahan Desa Ploso, Kecamatan Krembung, Kabupaten Sidoarjo, yang diduga kerap dijadikan arena judi.


    Kapolsek Krembung AKP I Wayan Wiratmaja Swetha mengatakan, arena sabung ayam yang diduga untuk praktek perjudian tersebut diketahui setelah adanya laporan di layanan call center 110 bebas pulsa.


    "Kami menindaklanjuti pengaduan masyarakat (Dumas) melalui layanan call center 110 adanya arena sabung ayam yang diduga kerap untuk berjudi," ujar AKP Wiratmaja, Minggu (4/1/26).


    Kapolsek Krembung menerangkan, saat petugas datang ke lokasi tidak mendapatkan orang yang sedang melakukan kegiatan sabung ayam, namun menemukan arena dan perlengkapan sabung ayam.


    "Kami tidak menemukan pelaku, namun ada arena dan perlengkapan yang kami pastikan untuk sabung ayam," ujar AKP Wiratmaja.


    Petugas lalu membongkar dan meniadakan arena serta perlengkapan kegiatan sabung ayam tersebut.


    Selain itu, di lokasi juga disampaikan imbauan larangan keras kepada warga atau pihak siapapun yang melakukan kegiatan serupa kembali.


    "Kami tidak pandang siapa saja, jangan sampai ada warga maupun oknum tak bertanggung jawab yang terlibat dalam kegiatan judi sabung ayam. Karena judi sabung ayam adalah perbuatan melanggar hukum," tegasnya.


    Atas upaya pihak kepolisian tersebut, warga setempat mengapresiasi respon cepat pengaduan masyarakat terkait gangguan kamtibmas. 


    Warga mengaku merasa aman dan nyaman dengan hadirnya anggota Polisi yang membongkar arena sabung ayam yang diduga kerap untuk berjudi.


    Sementara itu Kasi Humas Polresta Sidoarjo Iptu Tri Novi Handono mengapresiasi peran serta masyarakat, media maupun netizen dalam memberikan laporan gangguan kamtibmas kepada pihak kepolisian. 


    "Adanya laporan masyarakat terkait gangguan kamtibmas tentu sangat mendukung kinerja kami dalam melindungi, mengayomi, dan melayani masyarakat sehingga dapat terwujudnya kamtibmas secara aman dan kondusif," katanya. (*)

    • Share:
    • Tags :
    • Polisi
    • Sidoarjo
    • Polresta Sidoarjo
    • Ketahananpanganpolrestasidoarjo

    Related Post

    • Admin News1
    • Thu 01, 2026

    Pemulihan Akses Warga, Brimob Jambi Bangun Jembatan Darurat Antar Desa Kampung Tengah Timur dan Padang...

    • Admin News1
    • Thu 01, 2026

    Gratis Polres Kediri Kota Temukan dan Kembalikan Motor Hilang kepada Pemiliknya

    One advanced diverted domestic set repeated bringing you old. Possible procured her trifling laughter thoughts property she met way. Which could saw guest man now heard but.

    Berita Terbaru

    • Pemulihan Akses Warga, Brimob Jambi Bangun Jembatan Darurat...

      • 15 Jan, 2026
    • Gratis Polres Kediri Kota Temukan dan Kembalikan Motor...

      • 15 Jan, 2026

    Hubungi Kami

    • Indonesia
    • +6282111107673
    • muhammadteukusamudra@gmail.com

    Subscribe Newsletter

    Get the latest creative news from us

    © 2026 All right reserved by Mitra Informasi